Batik Air Pertanyakan Keabsahan Survei Maskapai Tak Aman

    Batik Air Justru Dapat Extra Flight Terbanyak pada Lebaran 2016

    Batik Air dinobatkan jadi satu dari 10 maskapai paling tidak aman sedunia pada 2016 ini. Hasil survei situs pemeringkat keamanan maskapai, airlineratings.com menyebut, penilaian dilakukan dengan memeriksa badan penerbangan pemerintah tiap negara serta asosiasi penerbangan.

    Direktur Utama Lion Air yang menjadi induk usaha Batik Air, Edward Sirait, mempertanyakan tingkat keabsahan survei. Dia juga mempertayakan latar belakang survei tersebut.

    “Saya tidak terlalu berkomentar, yang jelas siapa dia [airlineratings.com],” ujar Edward.

    Menurutnya Batik Air memiliki tingkat ketepatan waktu penerbangan yang paling bagus di antara maskapai penerbangan lainnya. Sebelumnya, situs pemeringkat keamanan maskapai, airlineratings.com mengeluarkan data survei terbaru soal maskapai paling tidak aman atau terburuk dunia di 2016 ini. Survei ini dilakukan dengan memeriksa badan penerbangan pemerintah tiap negara.

    Jika maskapai mengalami kecelakaan yang mengakibatkan penumpang dan kru meninggal dunia, peringkat keamanannya akan berkurang. Hasil survei ini juga berdasar catatan kecelakaan fatal tiap maskapai. Selain itu, penentuan peringkat paling berbahaya juga berdasar sejarah operasional, catatan kejadian serta keunggulan operasional.

    Situs ini melakukan survei kemananan di 407 penerbangan. Mereka juga memberi bintang tujuh untuk maskapai paling aman, dan terdapat 148 maskapai yang memperoleh nilai atas. Sementara, hampir 50 maskapai mendapat tiga bintang atau kurang.

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.