Penjualan 72 F-15 Disetujui, Qatar Airways Langsung Borong 100 Jet Boeing

    STRATEGI BOEING : Kejar Laba, Tekan 777 Tingkatkan Produksi 737
    Boeing 737 Max 8

    Boeing Co menandatangani kesepakatan senilai US$18,6 miliar atau sekitar Rp241 triliun dengan Qatar Airways untuk pembelian 100 pesawat, memberikan dorongan penjualan untuk upgrade pesawat jet 737 dengan salah satu penawaran pesawat komersial terbesar tahun ini.

    Sebagimana dikutip Gulf News, maskapai berbasis di Doha berjanji untuk membeli sebanyak 60 dari jet 737 Max 8, yang pada pada daftar harga senilai US$6,9 miliar  menandai pesawat berbadan sempit pertama Boeing sejak tahun 1979.

    Akbar Al Baker, CEO Qatar Airways, dan CEO Pesawat Komersial Boeing Ray Conner mengatakan hari Jumat di Washington Qatar Airways juga memerintahkan total 40 pesaat 777 dan 787 Dreamliner

    Keputusan ini menjadi pukulan telak bagi Airbus karena sebelumnya Al Baker menolak pengiriman A320neo karena masalah mesin.

    Kesepakatan Boeing dengan Qatar Airways disebut dipengaruhi oleh keputusan Washington untuk menjual jet tempur ke sejumlah negara Teluk termasuk 72 jet tempur F-15 ke Qatar yang telah terkatung-katung selama dua tahun.

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.