Qatar Airways Ingin Tambah Penerbangan ke Indonesia

    Badan Penerbangan Sipil Qatar atau Civil Aviation Authority (CAA) Qatar akan menambah jalur penerbangan Qatar Airways ke Medan, Batam, dan Manado guna meningkatkan kunjungan wisatawan ke Indonesia.

    Rencana diungkapkan Dubes RI untuk Qatar, Muhammad Basri Sidehabi yang mengadakan pertemuan dengan Kepala CAA, Abdullah Nasser Turki Al Subaey di Doha sebagaimana dilaporkan Antara, pekan lalu.

    Saat ini, frekuensi penerbangan Qatar Airways ke Jakarta yaitu 21 penerbangan sepekan dan ke Denpasar 14 penerbangan. Adapun penerbangan ke Surabaya tujuh kali sepekan.

    Abdullah Nasser Turki Al Subaey mengatakan peluang pasar Masyarakat Ekonomi ASEAN mulai Desember tahun lalu, menjadikan pasar Indonesia sangat menarik dan menjanjikan sebagai hub bagi pasar ASEAN dengan Qatar.

    Qatar Airways ingin menargetkan Batam sebagai pusat logistik kargo untuk merambah pasar ASEAN.

    Kepala CAA Qatar menjelaskan jalur Qatar-Surabaya telah memperoleh persetujuan ketika kunjungan Presiden Jokowi ke Qatar. Sebelumnya jalur Surabaya-Doha harus melalui Jakarta sehingga dianggap kurang efektif.

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.