5 Besar Bandara Tersibuk di Eropa, Istanbul Meroket Geser Frankfurt

Grafis Peningkatan jumlah penumpang di lima besar bandar atersibuk di Eropa

Data lalu lintas udara Eropa 2015 menunjukkan perubahan kepadatan bandara besar di Eropa. Istanbul Ataturk Airport sukses menjadi bandara tersibuk ketiga di Eropa menggeser Bandara Frankfurt Jerman dengan jumlah penumpang mencapai 60 juta orang per tahun.

Seperti dikutip laman AnnaAero, awal 2016, peringkat pertama bandara tersibuk di Eropa masih menjadi milik Bandara Heathrow London. Data statistik menunjukkan bandara ini menampung sekitar 75 juta penumpang per tahun.

grafis bandara eropa
Grafis Peningkatan jumlah penumpang di lima besar bandar atersibuk di Eropa

Berikutnya Bandara Paris masih tetap bertahan di posisi kedua dan Bandara di Amsterdam tetap bertahan di posisi ke empat.

Selain bandara Istanbul, empat bandara telah mempertahankan peringkat mereka terhadap satu sama lain sejak 2007. Antara 2007 dan 2015, Istanbul menunjukkan peningkatan jumlah penumpang yang sangat signifikan. Persentase pertumbuhan bahkan mencapai 164%. Peningkatan ini jauh di atas bandara peningkatan bandara Amsterdam yang hanya 22%, Frankfurt 13% dan London dan Paris CDG kedua dengan 10%.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.