Inilah Deretan Rute Penerbangan Terlama Sejagat

    Sejumlah maskapai merencanakan pembukaan rute penerbangan langsung yang memakan waktu belasan jam dan menjadi rute penerbangan terjauh sekaligus terlama di dunia. Di luar rencana-rencana ambisius tersebut, ada beberapa rute penerbangan langsung jarak jauh yang memakan waktu belasan jam.

    Menurut data World Economic Forum dan Flightmapper yang dirangkum oleh statista.com, ada sembilan ruter penerbangan lintas benua yang menempuh belasan ribu kilometer tanpa henti.

    DALLAS-SYDNEY
    Maskapai asal Australia, Qantas, merupakan pemilik rute penerbangan nonstop terjauh dan terlama di dunia. Maskapai yang dalam tiga tahun berturut-turut dinobatkan sebagai penyedia layanan penerbangan paling aman di dunia itu membuka rute antara Dallas/Fort Worth, Amerika Serikat dan Sydney, Australia sepanjang 13.804 kilometer. Waktu yang diperlukan untuk menempuh jarak tersebut adalah 16 jam 55 menit.

    JEDDAH-LOS ANGELES
    Di bawah Qantas, Saudi Arabian Airlines atau Saudia punya rute penerbangan sejauh 18.804 kilometer yang membentang antara Jeddah, Arab Saudi hingga Los Angeles, Amerika Serikat. waktu tempuh yang dibutuhkan dalam perjalanan nonstop sejauh itu sama persis dengan Qantas rute Dallas/Fort Worth-Sydney, yakni 16 jam 55 menit.

    JOHANNESBURG-ATLANTA
    Di urutan ketiga penerbangan tanpa henti terlama adalah rute Johennesburg, Afrika Selatan hingga Atlanta, Amerika Serikat yang memakan waktu 16 jam 40 menit. Jalur penerbangan yang dioperasikan Delta Air Lines itu berjarak 13.582 kilometer.

    DUBAI-LOS ANGELES
    Emirates juga punya rute penerbangan yang memakan waktu lama, yakni 16 jam 35 menit antara Dubai, Uni Emirat Arab hingga Los Angeles, Amerika Serikat. Jalur sejauh 13.420 kilometer itu ditempuh dalam waktu 16 jam 35 menit.

    ABU DHABI-LOS ANGELES
    Maskapai Uni Emirat, Etihad, punya rute sejauh 16 jam 30 menit dari Abu Dhabi, Uni Emirat Arab sampai Los Angeles, Amerika Serikat. Jauhnya 13.502 kilometer.

    DUBAI-HOUSTON
    Emirates lagi-lagi punya rute penerbangan jauh dan memakan waktu belasan jam. Jalur dari Dubai, Uni Emirat Arab hingga Houston, Amerika Serikat sejauh 13.144 kilometer ditempuh dalam waktu 16 jam 20 menit.

    DALLAS-HONG KONG
    Maskapai Amerika Serikat, American Airlines juga punya rute panjang, yakni dari Dallas/Forth Worth sampai Hong Kong. Rentang waktu selama 16 jam 20 menit dibutuhkan untuk menempuh perjalanan 13.072 kilometer.

    ABU DHABI-SAN FRANCISCO
    Seakan tak ingin kalah dengan Emirates yang punya lebih dari satu penerbangan nonstop belasan jam, Etihad juga punya rute penerbangan lain yang juga lama, yakni dari Abu Dhabi menuju San Francisco, Amerika Serikat. Rute 13.128 kilometer dicapai selama 16 jam 15 menit.

    DUBAI-SAN FRANCISCO
    Yang terakhir, lagi-lagi Emirates. Maskapai Uni Emirat Arab itu mengoperasikan jalur Dubai sampai San Francisco sejauh 13.041 kilometer selama 15 jam 50 menit.

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.