Pemerintah Modernisasi Sistem Navigasi

Kementerian Perhubungan memodernisasi peralatan navigasi penerbangan menyusul tingginya jumlah frekuensi penerbangan. Pemerintah menggunakan sistem navigasi baru bernama Top Sky. Sistem itu dipakai untuk memandu penerbangan di sebagian wilayah Indonesia yang dilayani MATSC.

Melalui siara pers beberapa hari lalu, Kementerian Perhubungan mengatakan layanan navigasi yang semakin baik mutlak diperlukan agar aspek keselamatan dan keamanan penerbangan tetap bisa dijaga dengan maksimal.

“Saat ini pengelolaan arus lalu lintas udara di Indonesia berada di bawah kendali JAATS Buliding dan Makassar Air Traffic Service Center [MATSC],” demikian bunyi rilis tersebut.

Wilayah yang dilayani MATSC paling luas. Cakupan MATSC meliputi navigasi penerbangan dari Semarang sampai wilayah Indonesia bagian timur seperti Papua. Oleh karena itu, peningkatan system navigasi sangat penting.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.